Razia Vaksin di Makodim 1022/Tanah Bumbu, Puluhan Pengendara Terjaring Langsung Divaksin
TANAH BUMBU, lugasnusantara.co.id – Kodim 1022/Tanah Bumbu melakukan razia dan pemeriksaan bukti vaksinasi kepada pengguna jalan.
Razia tersebut dilaksanakan bersama tim gabungan Sub Denpom Batulicin terhadap kendaraan yang melintas di depan Makodim 1022/Tanah Bumbu , Senin (21/3).
Kegiatan razia ini merupakan lanjutan kegiatan serupa yang pernah digelar sebagai upaya untuk memaksimalkan pencarian target vaksinasi Covid-19 di wilayah Tanah Bumbu.
Bagi pengendara yang dapat menunjukkan bukti vaksinasi dipersilahkan untuk melanjutkan perjalanan, sedangkan bagi yang tidak dapat menunjukkannya karena memang belum divaksin, maka diarahkan ke petugas vaksin yang sudah siap di pendopo.
Pada kegiatan razia lintas sektoral ini masih didapati beberapa orang yang belum pernah menerima vaksin.
Ini menunjukkan bahwa kegiatan ini termasuk efektif dalam menjaring warga, karena hingga saat ini masih ada warga yang belum menerima vaksin karena berbagai alasan.
“Kegiatan razia lintas sektoral ini dalam rangka memberikan kesempatan kepada warga yang belum menerima vaksin Covid-19 karena berbagai alasan dan kendala,” ungkap Dandim 1022/Tanah Bumbu, melalui Pjs Pasi Ops, Kapten Inf Sahlan Nurdibyanto.
Kapten Sahlan mengatakan Kodim Tanah Bumbu selalu bekerja sama dengan berbagai pihak dalam mensukseskan program serbuan vaksinasi, salah satunya dengan melakukan razia tersebut.
“Pengendara kendaraan bermotor yang melintas di depan Makodim akan dilakukan pemeriksaan, bagi yang dapat menunjukkan kartu bukti vaksin dipersilahkan melanjutkan perjalanan, sedangkan yang tidak akan diarahkan untuk melaksanakan pemeriksaan dan dilanjutkan vaksinasi Covid-19,” tuturnya.
Saat razia ditemukan puluhan warga yang terbukti belum melaksanakan vaksin, sehingga petugas memberikan kepada mereka vaksin Covid-19, baik dosis pertama maupun kedua.
“Semuanya demi kebaikan bersama, dengan semakin banyaknya warga yang sudah divaksin Covid-19, maka diharapkan imunitas kelompok atau herd immunity akan tercipta,” pungkasnya.