Ringkus Pengedar di Satui Tanah Bumbu, Polisi Temukan Puluhan Paket Sabu Siap Edar

0 80

TANAH BUMBU, lugasnusantara.co.id – Unit Reskrim Polsek Satui Polres Tanah Bumbu membekuk seorang pengedar narkotika jenis sabu.

Hamsyah alias Ancah (48) warga Jalan Mutiara RT 014 Desa Sungai Danau Kecamatan Satui diringkus polisi, Minggu (20/3) sekira pukul 01.00 Wita.

“Iya kami ringkus Ancah dengan 10 paket sabu yang kami dapati saat penggeledahan di rumahnya,” ungkap Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Tri Hambodo, melalui Kasi Humas, AKP H I Made Rasa, didampingi Kapolsek Satui, Iptu Hardaya.

AKP Made mengatakan penangkapan Ancah sendiri merupakan hasil pengembangan dari tangkapan sebelumnya dengan tersangka Riyan Taufik.

“Kami lakukan pengembangan dan menangkap pelaku. Dari tangan pria paruh baya ini kami menemukan puluhan paket sabu siap edar berbagai ukuran dan harga,” ujar Made.

Paketan sabu siap edar.

Sepuluh paket sabu siap edar tersebut, kata Made, yakni lima paket sabu harga 300 ribuan seberat 1,27 gram, empat paket sabu harga 200 ribuan seberat 0,88 gram, dan satu paket sabu harga 500 ribuan seberat 0,31 gram.

“Semua sudah terpaket dan siap dijual dengan berbagai ukuran dan harga,” jelasnya.

Selain paketan sabu siap edar, petugas juga mengamankan satu buah bong terbuat dari botol kaca warna coklat, satu buah tas selempang bertuliskan Forever, satu unit handphone merk Realme warna hitam, dan satu buah dompet kecil warna Abu Abu.

“Pelaku kooperatif mengakui bahwa semua barang tersebut miliknya. Selanjutnya pelaku dan barang bukti kami bawa ke Mapolsek Satui,” tukas Made.

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan ditampilkan.