TANAH BUMBU, lugasnusantara.co.id – Lomba menembak internal Shootker Club Tanah Bumbu digelar di lapangan tembak di Desa Sari Gadung Kecamatan Simpang Empat, Sabtu (24/9).
Acara dalam rangka anniversary atau hari jadi pertama Shootker Club Tanah Bumbu ini digelar selama dua hari yakni 24-25 September 2022.
“Alhamdulillah, Shootker Club Tanah Bumbu sudah berdiri 1 tahun,” ungkap Ketua Shootker Club Tanah Bumbu, Said Ismail Khollil Alydrus, saat membuka acara.
Said Ismail mengungkapkan dalam perjalanan berdirinya Shootker Club Tanah Bumbu selama setahun ini sudah banyak kemajuan.
Di antaranya anggota Shootker Club Tanah Bumbu sudah ada yang berhasil menjadi juara pertama dalam ajang Kejurprov menembak Kalsel.
“Belum lama tadi anggota kami berhasil meraih juara di Kejurprov menembak Kalsel,” terangnya.
Said Ismail mengatakan pihaknya berkomitmen dan akan selalu berkolaborasi dengan Perbakin untuk menciptakan bibit-bibit atlet menembak.
“Kami akan selalu perpartisipasi mencetak atlet menembak untuk membantu dan memajukan daerah dalam dunia olahraga, khususnya menembak,” ujarnya.
Diketahui dalam acara menembak internal klub ini akan mempertandingkan klas tripos atau tiga posisi jarak 33 meter dan klas benchrest jarak 25 meter.