Pilih Ketua Baru, Perbakin Tanah Bumbu Gelar Muskab Ke-V Tahun 2024

0 460

TANAH BUMBU, lugasnusantara.co.id – Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke-V Tahun 2024 yang dilaksanakan di Gedung PKK Kapet, Kecamatan Simpang Empat, Sabtu (21/12/24).

Muskab ke-V ini digelar untuk memilih ketua baru periode 2024-2028 karena kepengurusan ketua periode 2020-2024 saat ini yang dipegang oleh H. Rois Sunandar Maming telah berakhir.

Ketua Panitia Muskab, Muhammad Asikin, menyampaikan pentingnya kegiatan Muskab ke-V ini untuk memilih ketua baru periode 2024-2028, karena kepengurusan saat ini yakni periode 2020-2024 telah berakhir.

 “Kegiatan ini sangat penting untuk memilih ketua baru karena kepengurusan saat ini yang dipimpin H. Rois Sunandar Maming telah berakhir,” jelas Muhammad Asikin.

Sementara itu, Sekretaris Perbakin Tanah Bumbu, Aly Perdana Patarai, menambahkan kegiatan Muskab ini hadiri tujuh klub menembak yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu.

Tujuh klub tersebut yakni Macan Tanbu Club, Shootker Club Tanbu, 69 Project Shooting & Hunting, One Shoot Shooting & Hunting, Elang Tanbu, Jhonlin Shooting Club, dan Bedil Blantara.

“Tujuh klub ini berhak memberikan suara untuk memilih calon ketua baru periode 2024-2028. Masing-masing klub mendapat hak 2 suara jadi total keseluruhan ada 14 hak suara,” tukas Aly.

Diketahui kegiatan Muskab ke-V ini juga dihadiri Pengurus Perbakin Pengprov Kalsel, Pengurus Perbakin Tanah Bumbu, Koni Tanah Bumbu, dan perwakilan anggota klub menembak se Tanah Bumbu.

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan ditampilkan.