H. Bahsanuddin Dukung Wacana Pembangunan Dermaga di Rantau Panjang Hulu

0 927

TANAH BUMBU, lugasnusantara.co.id – Calon Wakil Bupati Tanah Bumbu Nomor Urut 1 H Bahsanuddin mengunjungi Pelabuhan PT Karya Jaya Logistik (KJL) di Desa Rantau Panjang Hulu, Kecamatan Kusan Hilir, Selasa (15/10/2024) pagi.

Selain ingin menyapa para nelayan dan awak kapal pencari ikan, Bahsanudin juga meninjau wacana lokasi pembangunan dermaga kapal nelayan.

Aksinya itu sebagai wujud dukungannya terhadap aspirasi dan usulan warga nelayan di kawasan tersebut. Pasalnya, fasilitas dermaga menjadi salah satu sarana vital bagi pendaratan hasil ikan laut.

Sementara sektor perikanan sendiri bagian dari ketahanan pangan yang tercatat sebagai poin penting didalam visi misi pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Andi Rudi Latif – H Bahsanuddin (ARB).

“Salah satu program prioritas dalam visi misi kami adalah ketahanan pangan dan perikanan masuk diantaranya sebagai sektor unggulan,” ujar H Bahsanuddin.

Sedangkan dermaga pendaratan ikan, katanya, merupakan infrastruktur utama pada operasional bidang perikanan. “Sebagai sarana penunjang nelayan membawa hasil tangkapnya di laut,” imbuhnya.

Dirinya mengaku sangat mendukung wacana dan aspirasi masyarakat pesisir di Desa Rantau Panjang Hulu untuk memiliki dermaga tersebut.

“Pada poin 3 misi kami adalah mewujudkan ketahanan pangan melalui optimalisasi sektor pertanian, perikanan, perkebunan dan peternakan. Kemudian ditunjang poin keempat membangun infrastruktur dalam kerangka mempercepat konektivitas, mobilitas dan pertumbuhan ekonomi. Dan kebutuhan dermaga ini juga sebagai infrastruktur penunjang,” jelasnya.

Di akhir kunjungannya, H. Bahsanuddin memberikan sinyal jika program ini layak diusulkan.

Cawabup H Bahsanuddin didampingi Ketua Harian Tim Pemenangan ARB, Makhruri dan Kades Rantau Panjang Hulu, Amaludin. Kades Amaludin sendiri yang menyampaikan keinginan warga nelayannya agar wacana ini dibawa kepermukaan.

Diketahui, dalam pilkada ini ARB mengusung Visi BerAKSI Menuju Tanah Bumbu yang Maju, Makmur dan Beradab. Melalui Penguatan SDM dan Tata Kelola Pemanfaatan SDA yang Berkelanjutan.

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan ditampilkan.